KECAMATAN BABELAN MENGGELAR ISRA MIRAJ NABI MUHAMAD .SAW.

Agus Sulanto
0
             Kab. Bekasi - MA.
Aparatur Pemerintah Kecamatan Babelan menggelar acara Isra Miraj Nabi Muhammad SAW 1444 Hijriah,  di Musholla Kecamatan Babelan, Desa Babelan Kota.
Tampak hadir Sekretaris Camat (Sekcam), para Kepala Seksi (Kasi) dan Staf Kecamatan Babelan. Selain itu, Danramil 04/Babelan, Kapten Kav. Indayanto, Waka Polsek Babelan, Lurah Kebalen dan Bahagia, Kepala Desa, tokoh agama dan tokoh masyarakat Babelan. Kamis ( 23/2/2023 ).
Camat Babelan, H. Khoirudin Muntaha, SE MM KP dalam sambutannya, "Mengucapkan terimakasih kepada para khalayak dan jamaah yang hadir pada Isra Mi'raj tersebut.
"Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran Muspika Babelan yang hadir, baik Koramil, Polsek, Desa, Kelurahan dan masyarakat serta para rekan-rekan media yang telah hadir dalam acara pada hari ini."
"Semoga acara ini bisa menguatkan Ukhuwah Islamiyah kita." Ujar Camat Babelan penuh syukur."
"Kegiatan tersebut dilaksanakan guna memperingati peristiwa Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW. Sekaligus meningkatkan ukhuwah islamiyah antara masyarakat dengan Muspika Babelan." Sambungnya.
Acara yang menghadirkan penceramah Kondang KH Lukman Sayadi yang dikenal dengan Ustadz Joker berjalan sukses, aman dan nyaman.
"Dengan adanya peringatan Isra Mi'raj ini, terutama untuk Masyarakat Babelan,  Mi'raj itu artinya naik, ya, jadi semoga dalam kehidupannya itu terus meningkat, meningkat  ekonominya, meningkat ibadahnya bahkan meningkat kecerdasan dan ketaatan kepada Allah, itulah yang dinamakan Mi'raj, mudah-mudahan semua masyarakat Babelan, semuanya meningkat, yang penting jangan meningkat curanmornya,  meningkat kriminalitasnya, yang tidak kita inginkan, ya,  mudah-mudahan Berkah untuk semuanya, bagi warga Babelan Insya Allah ke depan, mudah-mudahan dengan Camat Pak Haji Khoirudin,  Babelan ini bertambah berkah, berkah itu artinya ziadatul khoir, bertambah kebaikan, Insya Allah, mudah - mudahan kalau kita intens merawat ibadah kepada Allah, apalagi sholat kita, itu pasti akan berkah, kalau kita kepingin diperhatikan Allah hidupnya, maka perhatikanlah sholat dalam kehidupan, mudah - mudah berkah,  Aamiin." Tutup KH.Lukman Sayadi saat di temui wartawan. (MUL.AT).
Tags

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)