Sambangi Warga, Bhabinkamtibmas Polsek Jatinunggal Ajak Warga Jaga Kamtibmas Selama Ramadan

Agus Sulanto
0

Metroaktual news com 
Sumedang - Bhabinkamtibmas Polsek Jatinunggal, Polres Sumedang, Polda Jabar Briptu Diar melakukan giat Silaturahmi Kamtibmas dengan Warga Desa Banjarsari Kecamatan Jatinunggal Kabupaten Sumedang. Jumat (7/4/2023).

Dalam kesempatan tersebut, Briptu Diar memberikan himbauan kamtibmas kepada warga desa Banjarsari, antara lain untuk menjaga toleransi dan saling menghormati antar umat beragama selama bulan Ramadhan.

Selain itu, agar masyarakat dapat menghindari balapan liar yang dapat menyebabkan laka lantas, pastikan rumah aman saat ditinggalkan (pintu dan jendela terkunci, barang elektronik dan kompor dimatikan), meningkatkan budaya gotong royong.

Briptu Diar juga meminta kepada warga agar bisa berkoordinasi dengan Polsek setempat apabila terjadi tindak pidana kejahatan, bencana alam, dan kejadian lainnya yang menyebabkan keresahan dan keributan di lingkungan masyarakat.

Briptu Diar menjelaskan bahwa himbauan ini perlu diperhatikan dan dilaksanakan oleh masyarakat agar tercipta kondisi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah desa Banjarsari. Briptu Diar juga berharap agar masyarakat dapat bekerja sama dengan pihak keamanan dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan mereka.

( Red )
Tags

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)