Pengecekan Hewan (Sapi) Kurban untuk Hari Raya Idul Adha 1444 H di Wilayah Hukum Polsek Conggeang Polres Sumedang

BAGAS PRIYANTO MS
0

Metroaktualnews.com//Sumedang
,          Pada hari ini Selasa tanggal 27 Juni  2023, pukul 10.33 Wib s/d selesai, diwilayah Hukum Polsek Conggeang Polres Sumedang,  bertempat di PTSB Farm Sumedang milik saudara Endang di Dusun Kawungluwuk Desa Conggeang Kulon Kec. Conggeang ,telah dilakasanakan Giat Monitoring / Pengecekan kesehatan terhadap hewan ( sapi ) untuk kebutuhan kurban Hari Raya Idul Adha 1444 H / 2023 M. (27/06/23)

Kegiatan Monitoring dan pengecekan hewan tersebut dilaksanakan oleh, Aipda Anwar. S.H (Kanit Reskrim),Bripka Tito ( Kanit Intelkam), Bripka Dadan Ali Ramdani ( Bhabinkamtibmas).


Adapun hasil giat monitoring terhadap hewan tersebut, Sebagian Sapi untuk keperluan Kurban di kandang tersebut sudah ada pemiliknya tinggal mengirim pada saat pelaksanaan Kurban, Semua sapi maupun kandang terjaga kebersihannya, Fisik sapi untuk kurban tidak ada yang cacat dan tidak ada yang terindikasi terjangkit Penyakit Mulut dan Kuku (PMK), Kesehatan sapi di kandang tersebut di cek kesehatannya secara berkala oleh Dinas UPT peternakan kec. Conggeang.


Bahwa kegiatan tersebut dilaksanakan untuk memastikan kalau hewan (sapi) untuk kurban tersebut sehat tidak terjangkit Penyakit Mulut dan Kuku sehingga daging sapi tersebut aman untuk di konsumsi oleh masyarakat.

RED//HMS

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)