Polsek Kota Kisaran Jumat Curhat Bersama Jemaah Masjid Al-Huda

Agus Sulanto
0


Kabupaten Asahan Metroaktualnewscom: Kapolsek Kota Kisaran IPTU Parlaungan Pane melaksanakan kegiatan Jumat Curhat di Masjid Al-Huda , Jalan WR Supratman, Kisaran, Asahan, Sumatera Utara, Jumat (9/6/2023).

Jumat Curhat dilakukan usai melaksanakan sholat Jumat, yang kemudian para jemaah diminta untuk menyampaikan apa permasalahan gangguan Kamtibmas yang terjadi di wilayah sekitar lingkungan tempat tinggal.

Merasa belum ada gangguan ditengah masyarakat, warga hanya berharap kegiatan patroli dan siskamling warga harus tetap dilaksanakan.

Menanggapi aspirasi warga, Kapolsek Kota Kisaran, pihak nya akan terus berkoordinasi dengan kepala lingkungan, dan kepada warga juga agar menghubungi pihak kepolisian jika da gangguan Kamtibmas.

"Bapak-baoak silakan lapor dengan telp call center di 110 atau datangi langsung Polsek setempat. Kami siap melayani sepenuh waktu dan sepenuh hati," kata Kapolsek.

Saya juga menghimbau kepada orang tua yang mempunyai anak remaja, agar mengawasi waktu jam bermain nya di malam hari. Kami harap jam 9 atau 10 melam sudah berada dirumah. Tujuan untuk terhindari dari perbuatan melanggar hukum dan menjadi korban kekerasan dijalan.
(Doliansyah Lubis)
Tags

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)