Persiapan Menyambut HUT RI Ke-78, Pemdes Kertajadi Gotong Royong Menata Lapang

BAGAS PRIYANTO MS
0

Metroaktualnews.com//Cianjur
-            Dalam rangka menyambut HUT RI ke 78 yang jatuh pada tanggal 17 Agustus 2023, Pemerintah Desa (Pemdes) Kertajadi Kecamatan Cidaun Kabupaten Cianjur  melakukan giat gotong royong membersihkan lapang gugunungan.(16/07/23) 

"Selain membersihkan terus ditata karena upacara 17 Agustusnya 2023, akan dilaksanakan dilapang gugunungan mestinya harus kelihatan rapi dan bersih kata kades


Kades Kertajadi bersama Perangkat Desa dan masyarakat setempat antusias melakukan kegiatan kegiatan, Sambut hari Peringatan Hari Besar Nasional ( PHBN ) HUT RI yang ke -78.

Kades Kertajadi Ade Yuliansyah, mengatakan bahwa giat gotong royong yang dilakukan pada hari ini guna semarakkan HUT RI ke 78. Selain bersih-bersih lingkungan desa, kami juga mulai akan melanjutkan pemasangan bendera umbul umbul disetiap rumah dan bahu jalan 


Dijelaskan Ade Yuliansyah, pada momentum hari kemerdekaan RI ini, tepat pada 17 Agustus nanti akan kita adakan kegiatan berbagai perlombaan untuk Warga Masyarakat desa kertajadi 

Tentunya pelaksanaan kegiatan tersebut dilakukan untuk memeriahkan acara HUT RI ke 78”, Papar Ade Yuliansyah 


Ade Yuliansyah, berharap agar perayaaan HUT RI ke 78 agar bisa berlangsung dengan lancar 

Semoga kita semua tetap semangat di hari kemerdekaan yg ke 78. mohon kerjasama dan dukungan dari semua pihak khususnya masyarakat desa Kertajadi”, tutupnya

TATANG JOHARI
Kabiro Metro Aktual Kab, Cianjur

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)