Jakarta metroaktual news Kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan siswa ( LDKAS) MAN 17 JAKARTA - BARAT.--
- Kepala Madrasah Aliyah Negeri 17 Jakarta Barat membuka secara resmi kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan Peserta Didik (LDKPD) Tahun Pelajaran 2023/2024, sebagai langkah awal sebelum terjun dalam organisasi.
Ini adalah merupakan kegiatan ekstrakurikuler guna melatih peserta didik dalam membentuk karakter kepemimpinan yang baik dalam berbagai macam kegiatan kesiswaan misal Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS), Rohis dan kegiatan yang lainnya yang kalian harus ikuti” ujar Pursidi dihadapan peserta didik MAN 17 Jakarta.
Jumat (29/09/2023)
LDKPD juga sebagai sarana yang efektif dalam membentuk karakter peserta didik sekaligus mewujudkan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila dan Profil Pelajar Rahmatan Lil Alamin (P5&P2RA).
“Kegiatan ini merupakan suatu pelatihan atau treatment dalam membentuk karakter, sebelum peserta didik memegang manajemen suatu kegiatan keorganisasian dengan baik” pungkas kepala madrasah.
Kepala madrasah juga mengingatkan kepada peserta LDKPD bahwa tiap lembaga keorganisasian itu pasti ada, bila kita amati orang-orang yang sukses dalam kehidupannya, disamping mempunyai ilmu dan keterampilan yang cukup, dia juga terampil dalam mengelola sebuah organisasi, maka orang-orang yang selalu aktif dalam keorganisasian Insya Allah kehidupannya akan sukses.
Sedangkan ketua panitia LDKPD dalam laporannya menyampaikan bahwa kegiatan ini diikuti oleh peserta didik kelas X dengan mengambil tema “Melalui LDKPD Tumbuhkan Generasi Islam yang Disiplin Bertanggung Jawab, dan Mampu Mengembangkan Kualitas Diri” jelas Ahmad Apriyansah.
Kegiatan yang akan berlangsung selama 2 hari ini, selain dihadiri oleh Guru dan Tenaga Kependidikan juga dihadiri oleh Pengurus Komite MAN 17 Jakarta sekaligus sebagai bentuk dukungan komite dalam pelaksanaan kegiatan ini.
Setelah mengikuti acara pembukaan para siswa akan menerima berbagai materi tentang keorganisasian dan kepeimpinan yang akan diberikan oleh pembicara dan mentor.//Amn
Red/ags
Sumber Humas
MAN 17 JAKARTA