Kapolres Majalengka dampingi Wakapolda Jabar dalam Kunker Menhub di BIJB Kertajati

BAGAS PRIYANTO MS
0

Metroaktualnews.com
- Kab.Majalengka, Kapolres Majalengka AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.Si., CPHR., turut mendampingi Wakapolda Jabar Brigjen Pol. Bariza Sulfi, S.I.K., dalam kunjungan kerja Menteri Perhubungan Ir. Budi Karya Sumadi ke Bandara Internasional Kertajati (BIJB) Majalengka, yang segara akan memulai operasionalnya pasca pemindahan dari Bandara Husein Sastra Negara Bandung, Minggu (29/10/2023).


Dalam kunjungan tersebut, para pejabat tinggi tersebut turut ditemani oleh PJ Gubernur Bey Machmudin, Bupati Majalengka Dr. H. Karna Sobahi, M.M.Pd., Kepala Kejaksaan Negeri Majalengka Eman Sulaeman, S.H., M.H., dan Wakapolres Majalengka Kompol Bayu Purdantono, S.I.K., M.I.K., beserta PJU Polres Majalengka.


Menteri Perhubungan Ir. Budi Karya Sumadi mengunjungi BIJB Kertajati untuk memantau langsung persiapan operasional bandara ini yang memiliki peran penting dalam konektivitas transportasi udara di wilayah Jawa Barat. Dalam kunjungannya, beliau juga berdiskusi dengan para pemangku kebijakan daerah dan kepolisian, termasuk Kapolres Majalengka dan Wakapolda Jabar, untuk memastikan kelancaran dan keamanan selama operasional BIJB Kertajati.


Operasional penerbangan BIJB yang dimulai hari ini merupakan tonggak bersejarah dalam pengembangan infrastruktur transportasi di wilayah tersebut. Kehadiran Menteri Perhubungan dan pejabat terkait, termasuk Kapolres Majalengka dan Wakapolda Jabar, menandai komitmen pemerintah dalam memajukan sektor perhubungan udara dan menjaga keamanan seluruh stakeholders terkait.


Dalam sambutannya, Kapolres Majalengka menyampaikan kesiapan aparat kepolisian setempat dalam menjaga keamanan dan mendukung kelancaran operasional BIJB Kertajati. Dengan kolaborasi antara pihak kepolisian, pemerintah daerah, dan instansi terkait lainnya, diharapkan BIJB Kertajati dapat memberikan pelayanan yang baik dan aman bagi penumpang serta masyarakat sekitar.

(Bagas P//PW FRN)

#Bidhumas Polres Sumedang Polda Jabar

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)