Monitoring Penyaluran Bantuan Pangan Cadangan Beras Pemerintah (CBP) Tahap II Bulan Februari Tahun 2024 di Desa Darmajaya Kec. Darmaraja Kab. Sumedang

BAGAS PRIYANTO MS
0

Metroaktualnews.com
|| Pada hari Rabu tanggal 21 Februari 2024 pukul 09.00 wib s/d selesai, bertempat di Kantor Desa Darmajaya Kec. Darmaraja Kab. Sumedang telah di laksanakan monitoring penyaluran bantuan pangan cadangan beras pemerintah tahap II Bulan Februari tahun 2024.

Bantuan tersebut di distribusikan melalui PT. Pos Indonesia cabang Sumedang yang mana setiap Kpm menerima bantuan beres sebanyak 10 kg. Jumlah Kpm yang menerima bantuan tersebut di Desa Darmajaya Kecamatan Darmaraja Kabupaten Sumedang sebanyak 501 Kpm. 


Kegiatan tersebut di hadiri oleh Briptu Ari Maulana (Bhabinkamtibmas), Serda Erwin (Babinsa) Eman (Binwil),Surman (Kepala Desa),Perangkat Desa Darmajaya,Warga masyarakat penerima bantuan

Selama kegiatan tersebut situasi aman dan kondusif,Berdasarkan Keputusan Pemerintah Republik Indonesia, Badan Pangan Republik Indonesia masing masing KPM berhak menerima bantuan pangan cadangan beras pemerintah CBP tahap II Bulan Februari Tahun 2024 dari pemerintahan RI.


Pada saat KPM melakukan pengambilan beras bantuan tersebut masing-masing KPM harus menunjukan persyaratan Surat undangan dan KTP-el dan atau Kartu Keluarga,"Pada saat pelaksanaan kegiatan tersebut telah di laksanakan pengamanan dan monitoring oleh Bhabinkamtibmas dari Polsek Darmaraja Polres Sumedang. 

(Akp.Agus Rudiarto)

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)