Siapa itu Brigjen TNI (Purn) GRARV Hj. Mustikaningrat, Calon Cawabup Irwansyah Putra?

Agus Sulanto
0
Metroaktual News com 
SUMEDANG - Sudah hampir dipastikan, kontestan Pilkada Sumedang 2024 akan diramaikan empat pasangan. Salah satunya adalah pasangan calon yang didukung PDI Perjuangan dan partai non parlemen, Irwansyah Putra - Brigjen TNI (Purn) GRARV. Hj. Mustikaningrat, MA, CT.

Bagi masyarakat Sumedang, nama Irwansyah Putra boleh jadi sudah tak asing. Ia merupakan politisi yang telah berpengalaman dalam ranah politik Sumedang. Terakhir, pria kelahiran 6 April 1972 ini menjabat Ketua DPRD Sumedang periode 2019 - 2024.

Lalu, siapa Mustikaningrat? Bagi yang belum tahu, ia merupakan perempuan kelahiran Jakarta, Desember 1961.

Meski kelahiran Jakarta, siapa sangka bahwa beliau merupakan generasi ke-5 turunan langsung Bupati Sumedang, Pangeran Soegih (Soeria Kusumah Adinata). Dan, kakeknya yang bernama RAA Soeriadanoeningrat aki Gelung, merupakan mantan Bupati Sukabumi kelahiran Tomo (Kabupaten Sumedang). Tak hanya itu, kakek Mustikaningrat juga didaulat sebagai pupuhu se-Pasundan, serta seorang penari klasik handal.

Pendidikan dan Karir
Mustikaningrat merupakan Purnawirawan Perwira Tinggi TNI Angkatan Darat. Jabatan terakhirnya sebagai Direktur 15 Amerop De 1 dan Agen Madya Deputi I Badan Inteligen Negara (BIN). Luar biasanya, Mustikaningrat yang lulusan Sepawamil tahun 1987, pernah tercatat mendapat pelatihan di Den 81 Kopassus. Ia juga meraih gelar sarjana di University of Indonesia pada 1986 jurusan Sinology dan gelar S2 Master’s Degree in Strategic Security Studies (Counter Terrorism) NDU, USA pada 2013. 

Pengalaman kerja serta organisasi Mustikaningrat tak perlu diragukan. Beliau pernah mendapat penugasan luar negeri di antaranya undangan Sultan Brunei, Walsus AB (Brunei, Malaysia, Singapore, Timur Tengah), Interpreter/Pam RI 3 (RRC), tugas belajar USA (monterey, L.A Rhode Island dan Washington DC), tugas khusus Singapore dan Walsus AD I (UK, Saudi Arabia, NY Hawaii, India, Japan, Spain, South Korea) serta PBU Athan (RRC, North Korea, Hong Kong), dan pernah jadi ADC Lady Diana & Raja Arab. 

Terakhir, Mustikaningrat juga aktif di Perbakin dan Pramuka. Ia juga sempat bergabung di Amman Mineral (New Mount Mining), Batu Hijau-Nusa Tenggara Barat sebagai Head of Security Affairs.

(Edy ms).
Tags

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)