Lahan Kosong Pasca Pembangunan Jalan TOL di Conggeang "

Agus Sulanto
0
" metroaktual News com 
Sumedang, Pasca pembangunan Jalan Tol CISUNDAWU, Kiri kanan bahu Jalan provinsi Conggeang  - Buah dua tepatnya Jalan raya kawungluwuk Desa Conggeang Kulon,Kecamatan Conggeang Sumedang terdapat lahan lahan kosong akibat terkena dampak pembangunan dan sudah dibebaskan alias dibayar.
 Selain lahan kosong,sebagian masih terlihat bangunan bangunan rumah yang sudah dibebaskan namun masih berdiri. Terlihat  bangunan yang diduga sudah dibayar  Pemerintah  tersebut masih nampak disepanjang jalan raya Conggeang  - Buahdua.

Saat ini terlihat  Elok  nan "Cantik" jalan provinsi  Conggeang - Buah Dua  Sumedang tersebut, dimana  kiri kanan bahu jalan dimaksud tidak tertata sehingga  terlihat berserakan serta dihiasi ilalang yang semakin tumbuh meninggi. 
Tak sampai disitu, masih terlihat  ada pemilik lahan dan bangunan yang sudah menerima ganti rugi, namun dengan santainya masih menggunakan untuk kegiatan ekonomina.

Yang jadi pertanyaan masyarakat sekitar saat ini, akan dijadikan apa lahan lahan kosong tersebut ? Padahal Pemerintah sudah mengeluarkan anggaran yang begitu besar untuk membebaskannya. 
Apakah lahan lahan kosong itu nantinya akan dijadikan buat pelebaran jalan ??  Atau hanya sekedar menjadi penghias bahu jalan yang terus di tumbuhi ilalang ??

Tidak sampai disitu, terlihat  masih ada tanah dan bangunan yang masih bertuliskan  "Dijual tanah dan bangunan tanpa perantara" , sementara kawasan tersebut diduga  masuk dalam zona pembebasan alias masuk dalam kategori mendapat ganti rugi Pemerintah.
 Ada beberapa kemungkinan apakah pemilik  lahan tersebut tidak atau belum menerima ganti rugi  atau ada alasan lain sehingga masih terpampang  kalimat  " dijual ".

 Sementara  sudah jelas anggaran pembebasan lahan yang  begitu besar telah  dikeluarkan untuk lahan ini sekalipun nampak terlihat sampai detik ini belum ada tindak lanjut untuk apa lahan tersebut...
Dengan demikian apakah salah apabila ada masyarakat berpendapat bahwa pembebasan seputar lahan dimaksud terkesan mubadjir???..
Hanya rumput yang bergoyang bisa menjawabnya..

 (Edy ms).
Tags

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)