"Metroaktual News com
Sumedang, Baznas Kabupaten Sumedang mendapat laporan dari masyarakat bahwa ada salah satu keluarga yang kondisi perekonomiannya sangat memprihatinkan karena usaha jualan martabak kurang begitu ramai sedangkan untuk mencukupi kebutuhan sehari-hari mengandalkan dari tempat usaha tersebut ditambah mempunyai 2 anak usia sekolah yang masih perlu dibiayai.
Kami menindaklanjuti informasi tersebut dengan menurunkan Tim Layanan Aktiv BAZNAS Kabupaten Sumedang untuk melakukan asesment sekaligus membantu bekal hidup sehari-hari keluarga tersebut.
Sementara menurut Ketua BAZNAS Kabupaten Sumedang H.Ayi Subhan Hafaz, Bantuan yang kami salurkan merupakan dana zakat, infaq dan sedekah titipan para muzaki, mudah-mudahan bantuan yang kami salurkan dapat meringankan beban berat yang dipukul keluarga tersebut. Pungkasnya.
( Edy Ms,)