Safari Ramadhan MUI kerja sama dengan BAZNAS Sumedang .

Agus Sulanto
0
Metroaktual News com 
Sumedang, Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) RI bekerja sama dengan Majelis Ulama Indonesia (MUI) kembali menggelar program dakwah Safari Ramadhan 1446 H “Membasuh Luka Palestina”. 
Enam syekh asal Palestina dilibatkan dalam program Safari Ramadhan tahun ini yaitu Syekh Mahmud Shiyam, Syekh Ahmad Hussain, Syekh Umar Abdullah, Syekh Hasan Abu Thoha, Syekh Yusuf Al-Mudallal, dan Syekh Ali Issa Mousa. 
Pembukaan Safari Ramadhan 1446 H digelar di Aula Buya Hamka, Kantor MUI Pusat, Jakarta Pusat, Rabu (5/3/2025). Mereka akan berdakwah tentang urgensi membantu Palestina dan situasi Gaza/Palestina terkini di masjid, sekolah, universitas, kantor, dan komunitas lainnya di wilayah Jakarta, Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, Riau, dan Sumatera Utara
Untuk Baznas kabupaten Sumedang melaksanakan kegiatan dua hari tanggal 6 bertempat di mesjid Agung sumedang dan hari ini jumat di mesjid Al kamil  Pusat Pemerintahan Sumedang
Ketua Baznas Sumedang Ayi Subhan Hafas menjelaskan maksud dan tujuan kegiatan ini ada dua, meningkatkan intensitas kepedulian kepada Palestina, karena persoalan Palestina belum berhenti. Kedua, bagi mereka yang belum berkesempatan membantu Palestina baik belum mendengar secara langsung atau belum terbiasa dengan sarana digital. Maka pada hari ini hadir langsung para imam Palestina untuk mengajak warga Indonesia sadar dan bergerak hati membantu Palestina
Ayi Subhan pun mengucapkan terima kasih atas kepercayaan masyarakat Indonesia kepada BAZNAS dalam menyalurkan donasi untuk Palestina. Rizaludin kembali mengajak masyarakat untuk menyempurnakan ibadah Ramadhan di tahun ini dengan mengeluarkan infak, sedekah dan zakat untuk mereka yang membutuhkan.

Harapannya semoga dihari yang suci ini, kiranya umat muslim khusus di Kabupaten Sumedang, merasa tergerak untuk membantu Saudara kita yang ada di Palestina, amin.

( Edy ms).
Tags

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)